Tuntas Seratus Persen, Kodim Temanggung Tutup TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2025

    Tuntas Seratus Persen, Kodim Temanggung Tutup TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2025
    TEMANGGUNG – Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap I Tahun 2025 Kodim 0706/Temanggung resmi ditutup pada Kamis (20/03/2025). Pelaksanaan TMMD yang berlangsung selama satu bulan tersebut berhasil mencapai target seratus persen, baik untuk sasaran fisik maupun non-fisik, dengan hasil yang sangat memuaskan.

    Upacara penutupan dilaksanakan dengan khidmat dan dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 0706/Temanggung Letkol Inf Sriyono, S.I.P. Acara tersebut ditandai dengan pelepasan pita, penyerahan laporan kinerja TMMD kepada Wakil Bupati Kabupaten Temanggung drg. Nadia Muna, serta pemukulan gong sebagai tanda resmi berakhirnya TMMD di Desa Caturanom, Kecamatan Parakan, Kabupaten Temanggung.
    Salah satu prioritas dari program TMMD ini adalah sasaran fisik yang meliputi pembangunan jalan betonisasi sepanjang 225 meter, dengan lebar 3 meter dan tinggi 0, 15 meter, serta pembangunan talud atau senderan sepanjang 210 meter dengan dimensi lebar bawah 0, 5 meter, lebar atas 0, 35 meter, dan tinggi 1, 4 meter. Selain itu, bantuan dari Baznas Kabupaten Temanggung berupa rehabilitasi satu unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik Bapak Muchlisin juga telah rampung seratus persen.

    Saat melakukan pengecekan terhadap hasil pembangunan, Letkol Inf Sriyono menyampaikan rasa syukur atas selesainya TMMD Sengkuyung Tahap I. “Alhamdulillah, hari ini kita melaksanakan penutupan TMMD di Desa Caturanom, salah satunya adalah pembangunan jalan cor blok yang menghubungkan Desa Caturanom dengan Desa Catgawen. Jalan sepanjang 225 meter ini, bersama dengan pembangunan talud sepanjang 210 meter, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap kesejahteraan masyarakat. Akses yang lebih cepat dan mudah akan mempermudah masyarakat dalam membawa hasil panen maupun pupuk, yang tentunya akan berdampak pada peningkatan ekonomi, ” ungkap Letkol Inf Sriyono.
    Letkol Inf Sriyono juga menghimbau agar hasil pembangunan TMMD ini dirawat dan dipelihara dengan baik, agar masa pakainya lebih lama dan dapat bermanfaat secara berkelanjutan bagi masyarakat setempat.

    Sementara itu, pada kesempatan yang sama Wakil Bupati Kabupaten Temanggung drg. Nadia Muna menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada TNI, khususnya Kodim 0706/Temanggung, serta seluruh warga Caturanom dan pihak-pihak yang telah berkontribusi dalam kesuksesan program TMMD tersebut. “Alhamdulillah, hasilnya sangat bagus dan sudah dapat digunakan. Marilah kita bersama-sama menjaga dan merawat hasil pembangunan ini agar tetap awet dan tahan lama, ” ujarnya.
    Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap I ini menjadi bukti nyata sinergi antara TNI dan masyarakat dalam mewujudkan pembangunan yang bermanfaat langsung bagi kesejahteraan warga desa.

    temanggung jateng tni ad tmmd
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Tutup TMMD, Dandim Temanggung Bacakan Amanat...

    Artikel Berikutnya

    Dandim Temanggung Hadiri Upacara Gelar Pasukan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    Ucapan Selamat Tinggal untuk Ibunda KASAD Maruli Simanjuntak, Tiobonur Silalahi, Meninggal Dunia di Usia 87 Tahun
    Negara Akui Warisan Bangsawan: Suwarno Sah Pemilik Tanah Eigendom, Proses Konversi Legal Diperkuat BPN

    Ikuti Kami